Apel Pagi Perdana di Tahun 2021 dan Penyerahan Bantuan Korban Banjir Keluarga Besar Kankemenag Lumajang

  • Rabu, 17 Maret 2021 - 14:15:40 WIB
  • Humas
Apel Pagi Perdana di Tahun 2021 dan Penyerahan Bantuan Korban Banjir Keluarga Besar Kankemenag Lumajang

Lumajang – Apel pagi merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan di lingkungan Kankemenag Kab. Lumajang pada tanggal 17 setiap bulan. Dan hari ini Senin, 17 Maret 2021 merupakan apel pagi perdana yang diselenggarakan di tahun 2021 karena dampak dari pandemi Covid-19 yang masih melanda.

Pada penyampaian amanatnya, Plt. Kepala Kankemenag Kab. Lumajang Santoso berpesan setidaknya ada 3 hal yang harus menjadi acuan ASN khususnya di lingkungan Kankemenag Kab. Lumajang dalam menjalankan tugasnya, antara lain: menjalankan kewajiban sesuai dengan proporsi dan kewenangan dengan ikhlas, meningkatkan layanan, serta bekerja secara jujur dan benar.

Selain itu beliau juga menyampaikan pentingnya menjaga protokol kesehatan dengan tetap menjalankan 5 M, agar terjaga dari ancaman Covid-19.

Pada penutupan apel pagi kali ini juga ada penyerahan bantuan kepada keluarga besar Kankemenag Kab. Lumajang yang pada dua pekan lalu terdampak banjir di Kecamatan Sukodono. Bantuan diberikan langsung oleh Plt. Kankemenag Kab. Lumajang Santoso dan Ka Subbag TU Muhammad Mudhofar kepada Saudara Utsman Zarkasyi (Driver Kankemenag Lumajang) dan Abdurrohman (Petugas Kebersihan KUA Sukodono) (AR/IJ).

  • Rabu, 17 Maret 2021 - 14:15:40 WIB
  • Humas

Berita Terkait Lainnya